This blog is everybody that loves healthy food

3 Tipe Cek Gula Darah, Dapat Dilakukan Di Rumah Juga

tipe cek gula darah

Terdapat berbagai macam tipe cek gula darah yang dapat dilakukan oleh para diabetesi. Tipe ini bergantung pada kebutuhan dan saran dari tenaga medis. Sebagai penderita diabetes, apakah Anda telah melakukan pengecekan gula darah secara rutin?

Kadar gula darah merupakan banyaknya gula yang terkandung di dalam darah seseorang. Gula tersebut berasal dari makanan dan minuman yang dikonsumsi.

Normalnya gula darah akan diurai oleh hormon insulin menjadi energi. Namun pada beberapa kondisi, hormon insulin tidak dapat bekerja secara maksimal.

Mengapa harus dilakukan cek gula darah?

Akash Deep di Unsplash

Menurunnya kinerja hormon insulin saat mengurai gula darah menyebabkan kadar gula dalam darah meningkat dan berdampak pada berbagai gangguan fungsi tubuh. Pengecekan kadar gula darah secara rutin memiliki berbagai manfaat.

Beberapa diantaranya adalah dapat memperlihatkan hasil kerja dari obat yang sedang dikonsumsi, pengaturan pola makan, atau olahraga yang sedang dilakukan selama proses pengontrolan gula darah.

Selain itu Anda juga dapat mengenali faktor-faktor apa saja yang dapat memengaruhi naik dan turunnya kadar gula dalam darah. Oleh karena itu pengecekan gula darah menjadi sangat penting.

Bagaimana mengenali tipe cek gula darah?

Terdapat beberapa tipe cek gula darah yang dapat Anda lakukan baik itu secara mandiri maupun melalui prosedur medis. Masing-masing tipe pengecekan harus disesuaikan dengan kondisi tubuh penderita dan sudah dikonsultasikan dengan tenaga medis sebelumnya.

Glukometer

Image result for glucometer
Metro Saga

Glukometer merupakan alat yang dapat mendeteksi kadar gula dalam darah melalui pembacaan sampel darah. Tipe pengecekan ini paling sering digunakan karena praktis dan dapat dilakukan secara mandiri.

Terdapat beberapa hal yang perlu disiapkan untuk melakukan pengecekan menggunakan alat ini, diantaranya alcohol swab atau kapas beralkohol, jarum atau lancet, kertas strip serta jangan lupa untuk mencuci tangan terlebih dahulu.

Cara penggunaan glukometer:

  1. Aktifkan glukometer dan masukkan kertas strip ke dalamnya
  2. Pilih jari yang akan diambil sampel darahnya
  3. Gunakan jarum atau lancet untuk sedikit melukai ujung jari
  4. Sentuhkan ujung jari yang berdarah ke kertas strip hingga darah memenuhi standar pengujian
  5. Lihat hasil pembacaan kadar gula darah secara seksama pada glukometer

Continuous glucose monitor (CGM)

Image result for continuous glucose monitor
Umass Medical School

Pengecekan tipe ini dilakukan dengan menggunakan alat berupa sensor yang tertanam di bawah kulit. Sensor ini akan mendeteksi kadar gula dalam darah dan mengirimkan hasilnya secara wireless ke smartphone atau smartwatch Anda.

Hasil dari pembacaan sensor akan diterima setiap menit dan jika hasil pembacaanya menunjukkan kadar gula Anda naik atau turun secara drastis, maka alarm akan berbunyi. Alarm ini berfungsi untuk mengingatkan Anda untuk segera melakukan penanganan.

Setiap 2-3 minggu sekali sensor yang tertanam di dalam kulit perlu diganti untuk menjaga keefektifan hasil pembacaan kadar gula dalam darah.

Tes HbA1c

Tes HbA1c merupakan tipe cek gula darah yang tidak dapat dilakukan secara mandiri. Setidaknya satu tahun sekali Anda perlu melakukan tes ini dengan tenaga medis di laboratorium. Tes ini menggunakan hemoglobin dalam darah sebagai sampelnya.

Bagi penderita diabetes, disarankan secara rutin setiap 3-6 bulan sekali melakukan tes ini untuk mengetahui perkembangan pengobatan yang sedang dijalani dan memastikan kadar gula darah yang ditargetkan sudah tercapai.

Tipe cek gula darah manakah yang sering Anda gunakan? Ketiganya tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Apapun tipe pengecekan yang Anda gunakan jangan lupa untuk mengonsultasikannya terlebih dahulu dengan tenaga medis.

Pengecekan kadar gula dalam darah tanpa didampingi tenaga medis dapat menyebabkan kesalahan pembacaan hasil dan cara penanganannya.

Nantikan berbagai informasi terkait diabetes lain yang dapat menambah wawasan serta dapat dibagikan ke sesama pejuang diabetes lainnya.

Berita Terkait

MGANIK CARE

Lorem ipsum dolor sit amet consectetur adipiscing, elit hendrerit nulla turpis torquent diam, consequat senectus varius ac netus. Placerat curabitur venenatis nisl aptent velit convallis, lacus tristique sem litora mollis.

Baca Juga
Sponsor

Mganik Multigrain

Explore